nasdec
Home Product Industrial Services Other Services Gallery Contact News

News / Fasilitasi Kesehatan Masyarakat Provinsi Nusa Tenggara Timur, NaSDEC Desain Kapal Rumah Sakit Apung


Sunday, 19 May 2019, 22:30:11 PM

Fasilitasi Kesehatan Masyarakat Provinsi Nusa Tenggara Timur, NaSDEC Desain Kapal Rumah Sakit Apung

Diskusi bersama antara NaSDEC dengan Dinas Kesehatan Provinsi NTT

Nasdec.its.ac.id, Surabaya – Salah satu wilayah di Indonesia, Nusa Tenggara Timur (NTT), merupakan provinsi kepulauan yang memiliki sekitar 550 Pulau dalam wilayahnya. Dimana dengan wilayah geografis tersebut merupakan faktor yang tepat untuk mengembangkan wilayah berbasis maritim, salah satunya mengenai kebutuhan Rumah Sakit Apung untuk melayani kepulauan kepulauan terpencil di wilayah NTT.

Minggu 14 April 2019, telah diadakan diskusi bersama antara Nasional Ship Design and Engineering Center (NaSDEC) dengan Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Timur di Ruang Rapat, Gedung NaSDEC Lantai 2, Sukolilo Surabaya. Diskusi yang dilaksanakan mulai jam 15.00 WIB tersebut membahas mengenai pengadaan kapal rumah sakit apung yang dapat melayani Kepulauan- kepulauan di NTT dimana memiliki kondisi geografis yang berbeda dengan wilayah Indonesia lainnya, dimana sebelum proses pengadaan akan dilakukan proses fesibility study dan proses desain kapal rumah sakit.

Diskusi dimulai dengan presentasi dari Kepala Nasdec ITS, Ir Agoes Achmad Masroeri M.Eng D.Eng mengenai penjelasan wilayah geografis di Provinsi NTT yang dapat menjadi pertimbangan dalam proses desain kapal, termasuk kedalaman pelabuhan dan ketinggian gelombang dimana sampai 4,75 m pada bulan tertentu juga telah dijelaskan oleh beliau. Pengkelasan kapal sesuai standar kapal rumah sakit juga telah dijelaskan, dimana dibagi menjadi 3 kelas sesuai dengan ukuran kapal dan jumlah kru medisnya. Berbagai desain yang telah dikerjakan oleh nasdec, termasuk desain kapal rumah sakit yang telah dikerjakan oleh nasdec juga ditampilkan sebagai pertimbangan mengenai desain yang akan dipergunakan dan juga sebagai gambaran yang kedepnnya akan dipresentasikan pada Gubernur Nusa Tenggara Timur.

Dari pihak Nusa Tenggara Timur juga telah mempresentasikan mengenai keadaan langsung di lapangan tentang fasilitas kesehatan dan juga persebaran puskesmas-puskesmas yang ada di Provinsi NTT. Bagian keuangan provinsi NTT juga telah menjelaskan sistem pembiayaan proses studi kelayakan, desain dan juga proses pembangunan dari kapal rumah sakit apung. Dalam waktu dekat diharapkan pihak NaSDEC akan diundang untuk mempresentasikan penjelasan desain kapal rumah sakit apung pada gubernur NTT untuk dilakukan persetujuan pembuatan kapal rumah sakit apung. Diskusi ditutup dengan doa dan foto-foto bersama, dan dari pihak nasdec mengharap segera adanya kesempatan untuk presentasi pada Gubernur Nusa Tenggara Timur.

Dokumentasi